Lomba Buletin HM-PS Pendidikan Kimia Periode 2021/2022

Lomba Buletin Tingkat Mahasiswa Pendidikan Kimia merupakan lomba yang dilaksanakan dengan tujuan untuk meriahkan acara Dies Natalis Chemistry Education (DISTILATION) #3 dan menjadi wadah potensi mengembangkan skill mahasiswa pendidikan kimia UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta khususnya dalam bidang kepenulisan. Lomba ini diselenggarakan secara daring karena situasi masih dalam keadaan wabah pandemic yang tidak memungkinkan dilaksanakan secara luring. Lebih tepatnya, Lomba ini dilaksanakan pada tanggal 11 - 31 Oktober 2021 dengan beberapa tahap diantaranya pendaftaran, pengumpulan karya dan pengumuman karya terbaik. Berkaitan dengan situasi pandemic, lomba ini mengusung tema "Pendidikan Digital di Era Pandemi” dengan beberapa cabang lomba diantaranya; cipta puisi, cipta pantun, cipta cerpen dan menulis berita.

Alhamdulillah, lomba Buletin ini mendapat respon baik dari seluruh mahasiswa prodi pendidikan kimia dengan banyaknya yang ikut serta dalam memeriahkan lomba tersebut. Akan tetapi, hanya karya terbaik saja yang mendapat reward atas pencapaian terbaiknya. Adapun pemenang lomba buletin 2021 diantaranya sebagai berikut:

Asrifaturofingah (Pantun: Advis Pandemi)

Firman Walidi Salam (Cerpen: Tersesat di Jalan yang Salah)

Kun Faizah Indarwirawan (Puisi: Dunia Baru)

Raden Rara Tasya Noor Nabila (Menulis Berita: Digitalisasi Pendidikan di Era Pandemi)

Selamat kepada para pemenang dan terimakasih untuk semuanya yang telah berpartisipasi. Bagi yang belum mendapatkan kesempatan menjadi pemenang, jangan menyerah dalam berkarya, tetap semangat belajar menciptakan dan memperbaiki karya. Yuk dibaca karya terbaik mahasiswa pendidikan kimia!

Link pengumuman buletin: https://bit.ly/PengumumanLombaBuletinPKIM2021

Salam berkarya!!